Wednesday, July 24, 2013

Logo Cadillac Bakal Diganti?

Logo Cadillac Bakal Diganti? MichiganĂ‚ - Merek mobil Cadillac dikabarkan tengah memikirkan untuk mengganti logo merek mereka. Cadillac selama ini memang dikenal suka berganti-ganti logo.

Sejak awal abad Cadillac sudah berkali-kali mengganti logo mereka. Terhitung sudah 40 logo yang mereka gunakan sejak 111 tahun lalu dengan logo terakhir digunakan mulai tahun 2000.

Namun 10 dari 11 logo yang pernah digunakan Cadillac itu masih memiliki benang merah yakni panji berwarna-warni yang merupakan lambang keluarga Antoine de la Mothe Cadillac, pendiri kota Detroit dan merek tersebut.

Dikabarkan Autonews, Cadillac akan memperkenalkan logo baru itu di sebuah mobil konsep yang akan diperlihatkan bulan depan di Pebble Beach Concours d'Elegance di California.

Seorang juru bicara Cadillac telah mengkonfirmasi kehadiran mobil konsep ini, tapi untuk logo baru, dia menolak mengomentari.

Logo baru itu menurut sumber di Cadillac sebenarnya tidak akan jauh berbeda dari logo yang saat ini digunakan. Hanya saja karangan bunga yang melingkupi panji akan dihilangkan.

"Setiap kali diuji, reaksinya hampir secara universal negatif. Karangan bunga dipandang sebagai hal yang ketinggalan jaman dan usang," kata sumber itu.

Bila anggapan itu yang ada, tentu niat Cadillac untuk menggaet para pembeli muda akan sulit terlaksana. Namun bila logo lama diganti, maka implikasinya akan menyebar. Tidak hanya pada emblem logo di mobil saja, tapi pada tampilan dealer hingga perlengkapan tulis perusahaan Amerika tersebut.

(syu/ikh)

0 comments:

Post a Comment