Wednesday, February 26, 2014

Suzuki: Kami Tidak Keluar dari MotoGP, Kami Hanya Instirahat

Suzuki: Kami Tidak Keluar dari MotoGP, Kami Hanya InstirahatSepang - Suzuki sudah memastikan diri akan mengikuti kembali MotoGP pada 2015 mendatang setelah vakum sejak 2012 lalu. Namun Suzuki membantah jeda beberapa tahun tanpa kehadiran mereka di MotoGP bukan karena mereka keluar dari MotoGP, tapi istirahat.

Team director/project leader tim balap Suzuki Satoru Terada mengatakan kalau dirinya sangat optimistis ketika nanti memasuki kembali ajang MotoGP.

"Kami optimistis karena kami sudah bekerja keras. Motornya potensial untuk dikembangkan. Memang untuk mendapat podium akan cukup sulit karena kami sudah beberapa tahun absen. Tapi targetnya, kami ingin podium di 2015," ujarnya di sela sesi ujicoba resmi MotoGP 2014 yang digelar di Sepang, Malaysia.

"Kami saat ini dibantu oleh Randy (de Puniet). Dia sudah berpengalaman di balapan. Dia tahu bagaimana situasinya ketika balapan dan dia tahu bagaimana mengembangkan sebuah motor. Tahun depan kami akan mulai balapan dan tahun ini, kalau kami ambil wildcard, kami akan turunkan 1 pebalap sebagai pemanasan," ujarnya.

"Ada banyak tantangan untuk MotoGP sekarang, apalagi kami sudah beberapa tahun vakum. Tantangan utama adalah bagaimana membuat keseimbangan antara tenaga mesin, sasis dan konsumsi bahan bakar karena kami hanya punya 20 liter di tangki," lanjutnya.

Di arena Suzuki sendiri merupakan tim yang cukup memiliki sejarah panjang dalam kejuaraan dunia Grand Prix. Tidak kurang dari enam gelar juara dunia telah disabet di kelas primer, dengan Kenny Roberts Jr menjadi nama terakhir--pada tahun 2000.

Kemenangan terakhir di MotoGP yang didapat Suzuki adalah balapan basah di seri Prancis 2007 yang diukir Chris Vermeulen. Sedangkan titel juara Suzuki terakhir kali dipersembahkan Kenny Roberts Jr pada tahun 2000.

Namun pada pertengahan November 2011 lalu, Suzuki mengumumkan mundur dari gelaran MotoGP di akhir musim tersebut.

"Kami bukan keluar dari MotoGP, tapi istirahat," lugasnya.

Syubhan Akib, dari Sepang, Malaysia

0 comments:

Post a Comment