Monday, March 10, 2014

Kematian Pejalan Kaki di Jalan Raya Menurun

Kematian Pejalan Kaki di Jalan Raya Menurun California - Belum lama ini Badan Keselamatan Lalu Lintas dan Jalan Raya Amerika atau National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) melaporkan, angka kematian pejalan kaki di Amerika Serikat (AS) menurun.

Penurunan itu terjadi pada semester pertama tahun 2014 ini. Demikian dilansir laman Forbes, Senin (10/3/2014).

Dalam 6 bulan terakhir tahun 2013 jumlah korban jiwa merosot 8,7 persen. Data itu didapat dari 50 kantor keamanan jalan tol di Columbia.

Hal itu cukup baik dibandingkan 3 tahun sebelumnya, angka kematian pejalan kaki sedang meningkat tajam.

"Jalan raya memang dirancang untuk mengakomodasi perjalanan kendaraan bermotor, tapi pejalan kaki banyak yang dirugikan," kata juru bicara NHTSA, Allan Williams.

Dari tahun 2009 hingga 2012, kematian akibat kecelakaan kendaraan bermotor memang turun 3 persen, tapi untuk pejalan kaki justru meningkat dan memprihatinkan karena naik 15 persen.

"2008-2009 resesi ekonomi mungkin telah mempengaruhi sehingga banyak orang yang berjalan kaki untuk menurunkan biaya atau menghemat. Mereka lebih memilih untuk berjalan kaki, selain sehat juga dapat menghemat," tuntasnya.


0 comments:

Post a Comment