Monday, April 14, 2014

Kuartal I-2014, Ada Hampir 2 Juta Motor Baru di Jalanan

Kuartal I-2014, Ada Hampir 2 Juta Motor Baru di JalananJakarta - Selama kuartal pertama tahun 2014, berdasarkan data Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI) ada 1.990.375 unit motor baru yang terjual ke pasaran. Angka ini hanya mengalami kenaikan 1 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Merek motor Honda sendiri terjual sebanyak 1.254.662 motor. Itu berarti Honda menguasai 63% pangsa pasar sepeda motor nasional.

Dalam siaran pers PT Astra Honda Motor, Senin (14/4/2014), Deputy General Manager Sales Division AHM Thomas Wijaya menyatakan pencapaian ini tidak terlepas dari beragam upaya perusahaan untuk terus memberikan produk-produk terbaik di setiap segmen dan dukungan layanan purna jual terbaik yang tersebar di hampir semua penjuru Indonesia.

“Sepanjang kuartal I/2014, AHM secara aktif meluncurkan produk-produk berteknologi PGM-FI sebagai bagian dari pemenuhan komitmen injeksi Honda. Kami bersyukur produk-produk ini mendapat penerimaan positif sehingga kami dapat terus menemani aktifitas sehari-hari masyarakat yang sedang berusaha mewujudkan mimpinya," ujarnya.

Penyumbang terbesar penjualan sepeda motor Honda masih didominasi penjualan tipe skutik.

Sepanjang Januari-Maret tahun ini, skutik Honda mampu terjual sebesar 904.445 unit atau memimpin 70,7% di pasar sepeda motor skutik nasional.

Pencapaian ini diperoleh dari penjualan All New Honda BeAT FI sebesar 497.209 unit, Honda Vario series sebesar 330.802 unit, New Honda Scoopy FI sebesar 68.617 unit, Honda Spacy FI sebesar 6.965 unit, dan Honda PCX sebesar 852 unit.

Di segmen motor bebek, AHM berhasil memperkokoh kepemimpinannya dengan pangsa pasar sebesar 53,2% setelah berhasil menjual 226.115 unit sepeda motor bebek. Kontribusi terbesar berasal dari Honda Supra X series sebesar 111.667 unit diikuti Honda Revo series sebesar 86.348 unit, dan Honda Blade series sebesar 28.100 unit.

Sementara itu, sepeda motor sport Honda pada tiga bulan pertama tahun ini terrjual sebanyak 124.102 unit. Angka ini berasal dari penjualan Honda CB150R StreetFire yang laris terjual sebanyak 67.330 unit, diikuti Honda Verza 150 sebesar 41.466 unit, New Honda MegaPro FI sebesar 14.139 unit, dan CBR series sebesar 1.162 unit.


0 comments:

Post a Comment