Monday, February 2, 2015

Pajak Diturunkan, Mobil Sedan Bakal Moncer

Pajak Diturunkan, Mobil Sedan Bakal MoncerJakarta - Belum lama ini, asosiasi produsen mobil di Indonesia Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) meminta pemerintah untuk menurunkan PPnBM (Pajak Penjualan atas Barang Mewah) dari 30 persen ke 10 persen.

Jika hal itu terealisasi, maka segmen mobil sedan di pasar otomotif nasional akan kembali bergairah. Kenapa? Karena, mobil sedan harganya akan jauh lebih murah.

Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia (MMI) Astrid Ariani Wijana menuturkan, lobi yang dilakukan Gaikindo ini membuat Mazda merasa senang. Sebab, segmen mobil sedan akan semakin berkembang di Indonesia.

Galeri Foto: Mazda6, Sedan Irit BBM

"Tentunya kami ikut senang dengan upaya tersebut. Tentunya ini akan membuat segmen sedan menjadi lebih berkembang di Indonesia," tutur Astrid kepada detikOto melalui pesan singkatnya, Selasa (3/2/2015).

Ototes: Mazda6

Meski Mazda hanya memiliki 1 model sedan di pasar otomotif Indonesia, yakni Mazda6. Tapi, langkah dan upaya Gaikindo dalam memperjuangkan mobil sedan patut mendapatkan apresiasi yang maksimal.







(ady/ddn)

0 comments:

Post a Comment