Monday, November 16, 2015

Ford Indonesia Gelar Proyek Sosial

Ford Indonesia Gelar Proyek SosialJakarta - Ford Indonesia menggelar aksi sosial bersama organisasi Aksi Cepat Tanggap (ACT) untuk memperbaiki, mengecat, dan menanam pohon di Sekolah Dasar Miftahul Ulum. Tak hanya itu, kegiatan yang merupakan bagian dari Ford Volunteer Corps juga membantu instalasi sumber air bersih dan fasilitas sanitasi higienis untuk masyarakat Kabasiran, Jawa tengah.

Aksi sosial yang dilakukan oleh karyawan Ford Indonesia adalah agenda dari Global Week of Caring dari program Ford Volunteer Corps. Program tersebut membuka lebih banyak kesempatan bagi karyawan Ford untuk menjadi relawan dan memperluas fokus global perusahaan dalam pelayanan masyarakat.

Bagus Susanto, Managing Director PT Ford Motor Indonesia bersyukur kegiatan Global Week of Caring dapat membantu karyawan agar lebih menciptakan dunia yang lebih baik. Tak hanya itu, karyawan Ford juga dapat meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat luas.

“Kami sangat bersyukur menjadi bagian dari perusahaan dengan warisan kepedulian yang membantu karyawan untuk lebih jauh menciptakan dunia yang lebih baik. Kami berharap program ini menjadikan lingkungan yang lebih sehat dan memberikan manfaat jangka panjang tidak hanya untuk para siswa tapi juga untuk komunitas secara luas," ujar Bagus, dari siaran pers yang diterima detikOto, Selasa (17/11/2015).

Sebanyak 20 ribu karyawan Ford diperkirakan berpartisipasi dalam 360 proyek Ford Volunteer Corps di seluruh dunia. Mulai dari membersihkan pantai di Angola hingga renovasi tempat penitipan anak berkebutuhan khusus di Inggris.


(rgr/ddn)

0 comments:

Post a Comment