Tuesday, March 19, 2013

Supercar Anyar Siap Lahir di Slovenia

Supercar Anyar Siap Lahir di Slovenia Jakarta - Persaingan menciptakan mobil-mobil super masih berlangsung. Persaingan ini pun dilakukan oleh merek-merek dari banyak negara dan Slovenia tidak mau ketinggalan mengirimkan wakilnya dalam pertempuran tersebut.

Slovenia hadir dengan diwakili oleh merek Tushek yang mengatakan kalau mobil super yang akan melawan mobil-mobil produksi pabrikan besar seperti Lamborghini ini akan segera diproduksi.

Mobil itu diberi nama Forego T700 yang lebih powerfull dari supercar pertama Tushek, Renovatio T500. Mobil yang sudah diperlihatkan sejak tahun lalu ini kini siap diproduksi.

Dibanding Renovatio T500, Forego T700 tampil lebih kuat dengan sasis yang lebih ringan. Mesin V8 4.2 liter yang mereka comot dari Audi pun kini sudah mampu melahirkan 700 tenaga kuda, tidak lagi 500 hp seperti di Renovatio.

Sementara itu, bobot ringan yang hanya 1.000 kg, dimiliki Forego T700 hadir berkat aplikasi sasis monokok dari carbon fiber seperti yang dilakukan McLaren pada P1 Ferrari pada LaFerrari namun memiliki keunggulan karena beberapa bagian menggunakan titanium.

Merek ini sendiri diciptakan oleh pembalap Slovenia, Aljosa Tushek yang pada tahun 2008 dan baru pada tahun 2008 perusahaan ini memperlihatkan mobil pertama mereka, Renovatio T500.

Sebelumnya Tushek pernah mengatakan kalau hanya akan ada 30 Forego T700 yang diproduksi. Dua versi pra-produksi mobil ini bahkan sudah laku terjual.

Lebih dari itu, Tushek mengatakan kalau mobil ini 100 persen buatan Slovenia dan di desain untuk bisa digunakan harian ataupun di sirkuit.

(syu/ddn)

0 comments:

Post a Comment