Thursday, June 13, 2013

Proton Ingin Masuki Semua Segmen

Proton Ingin Masuki Semua Segmen Jakarta - Proton Preve merupakan sedan penerus mobil seperti Gen 2. Dengan pasar sedan yang kian mengecil, kenapa Proton masih mau berkecimpung di sana?

"Kita memang merencanakan untuk memiliki varian di setiap segmen," kata ujar Deputy Chief Executive Officer Proton Holding Berhad, Dato' Lukman Bin Ibrahim, saat peluncuran Proton Preve di Hotel Indonesia-Kempinski, Kamis (13/6/2013)..

Dato' Lukman menyadari pasar di Indonesia masih dikuasai segmen SUV dan MPV. "Tapi kita kan sudah punya Exora. Dan kita tahu satu segmen ini (segmen sedan) itu masih kecil, tapi dulu kita sudah ada Persona sekarang Preve," katanya.

"Kita rasa segmen tetap bakal tetap ada, meski kecil itu tapi baik. Nantinya kita juga akan meluncurkan varian untuk segmen yang paling digemari di Indonesia (SUV dan MPV), Insya Allah kita akan melahirkan SUV tapi tidak tahun ini tidak sempat," tambahnya.

Hal ini juga senada diungkapkan Kepala Eksekutif Proton, Tan Sri Dato' Sri Haji Mohd Kamil.

"Ini untuk branding Proton, kita tidak hanya masuk ke dalam market yang besar, dan Preve sekaligus menunjukan posisi Proton juga bermain di market kecil. Selain itu kita juga tidak hanya menjual kereta (mobil) saja, tapi kita akan mengoptimalkan spare part, dan kami akan memberikan kemudah-mudahan untuk pelanggan Proton," tambah Tan Sri Dato'Sri Haji Mohd Kamil.



(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment