Thursday, August 13, 2015

Tampang Baru Audi Q5 Mirip dengan Q7

Tampang Baru Audi Q5 Mirip dengan Q7Ingolstadt - Generasi terbaru Audi Q5 bakal berbeda. Bahkan, tampang yang disajikan kali ini sangat mirip dengan Q7. Dan, bisa dipastikan Audi Q5 ini akan menjadi model terakhir yang mendapat sentuhan dari Marc Lichte, yang tidak akan lagi menjabat sebagai desainer Audi.

Dilansir Worldcarfans, Kamis (13/8/2015), crossover Audi kali ini bakal lebih sylish. Dengan menggunakan platform MLB Evo sama seperti All New A4, dipastikan model ini bakal lebih ringan hingga 100 kg.

Rumor pun terus berkembang, dengan mengatakan model ini bakal mengusung e-Quattro yang menggerakkan roda depan dan motor listrik yang terselip di roda belakang.

Bicara soal mesin yang bakal digendong, dikatakan mesin milik Audi A4 bakal menjadi pilihannya. Mesin adalah 2.0 liter TFSI yang mampu menyemburkan 190 PS dan torsi mencapai 320 Nm. Dan pilihan mesin dengan tenaga 252 daya kuda dan torsi 370 Nm, juga akan disediakan. Namun pilisan mesin 3.0 liter belum akan menjadi pilihan di generasi ini.

Selanjutnya mesin diesel 2.0 TDI yang memiliki tenaga hingga 150 PS dan torsi 320 Nm, dan 252 PS bersama torsi 370 Nm juga bakal ikut disediakan.

Tidak lupa pilihan mesin diesel terdahsyat 3.0 TDI yang memiliki tenaga hingga 218 PS dan torsi 400 Nm, dan pilihan tenaga 272 PS dan torsi 600 Nm juga akan diberikan. Nah, buat pecinta Audi Q5, kabarnya model terbaru ini baru akan diperkenalkan pada 2016 mendatang.


(lth/rgr)

0 comments:

Post a Comment