Thursday, October 1, 2015

Google Cari Partner untuk Kembangkan Mobil Otonom

Google Cari Partner untuk Kembangkan Mobil OtonomCalifornia - Google serius dengan proyek mobil otonom tanpa sopir. Kini, perusahaan teknologi itu sedang mencari partner untuk membantu membawa mobil otonom ke pasar.

Seperti dilansir Autoguide dari Autoblog, Kamis (1/10/2015), sebelumnya Google mengumumkan bahwa mereka telah mengangkat mantan CEO Hyundai John Krafcik sebagai pemimpin proyek mobil otonom. Kini, Krafcik bekerja pada rencana bisnis untuk membawa teknologi otonom ke masyarakat.

Co-founder Google, Sergey Brin membenarkan bahwa pihaknya berniat untuk bermitra dengan produsen mobil untuk membawa mobil otonom ke pasaran. Selain pabrikan, Google juga membuka kesempatan untuk suplier komponen kendaraan.

"Kami benar-benar fokus bekerja sama dengan partner. Saya berharap untuk membawanya ke skala yang lebih luas, lebih dari bermitra, termasuk dengan OEM (Original Equipment Manufacturer) papan atas," kata Brin.

Sebelumnya, dikabarkan mobil otonom Google akan menjadi mobil otonom tanpa pedal dan tidak memerlukan peran manusia sekalipun. Namun, sepertinya tahap awal Google akan meluncurkan mobil otonom yang tetap bisa dikendalikan manusia.

Google juga telah menguji mobil otonomnya. Setidaknya mobil otonom Google sudah menjelajah jarak 1,2 juta mil dari kantor pusatnya di Mountain View, California hingga Autin, Texas.


(rgr/ddn)

0 comments:

Post a Comment