Monday, August 18, 2014

Yamaha: Byson Injeksi untuk Tahun Depan!

Yamaha: Byson Injeksi untuk Tahun Depan!Sentul - Di India, Yamaha sudah memperlihatkan generasi terbaru dari Byson. Model terbaru Byson itu sudah mengusung sistem injeksi. Di Indonesia sendiri, Byson masih menggunakan sistem karburator, lalu kapan Byson versi injeksi meluncur di pasar roda 2 nasional?

GM Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia, Eko Prabowo masih enggan membeberkan informasi detailnya. Ia hanya mengatakan peluncurannya akan dilakukan tahun depan.

"Byson injeksi kabarnya baik. Peluncurannya tahun depan," singkat pria yang akrab disapa Eko di sela-sela peluncuran GT125 edisi Garuda di Hotel Lor In Sentul, Bogor, Senin (18/8/2014).

Sebelumnya Eko juga sempat mengatakan, Byson injeksi di Indonesia dengan di India berbeda. Untuk pasar Indonesia, Byson injeksi masih dalam tahap pengkajian.

"Kami masih terus pelajari, tunggu saja," kata Eko di Head Office Yamaha, di Pulo Gadung, Jakarta Timur pada 25/7/2014 lalu.

Di India itu sendiri, Byson injeksi tersedia dalam 2 varian yakni FZ-S F1 V2.0 dan FX FI V 2.0. Kapasitas mesinnya dari 153 cc menjadi 149 cc yang diklaim mampu menghasilkan tenaga 13,1 PS dengan torsi 12,8 Nm.

24 Mekanik Yamaha Beradu Menjadi yang Terbaik


0 comments:

Post a Comment