Monday, August 17, 2015

Diler Jualan Mobil Pakai Drone

Diler Jualan Mobil Pakai DroneCincinnati - Di industri yang sangat kompetitif seperti otomotif, diler harus sekreatif mungkin menarik pembeli. Antara lain dengan menggunakan drone.

Sebuah diler di Cincinnati, Amerika baru-baru ini membeli sebuah drone agar kampanye penjualan mobil mereka di media sosial khususnya lebih keren.

“Dalam pasar yang sangat kompetitif, anda harus bisa beda dari yang lain, sekarang beda semakin penting,” ujar Direktur E-Commerce diler Jeff Wyler Automotive Family, Kevin Frye seperti dilansir automotive news, Selasa (18/8/2015).

Drone seharga US$ 1.200 itu dilengkapi dengan kamera Go-Pro HD yang dipasang di bawah drone.

Salah satu kegunaan drone adalah memberikan video untuk konsumen saat mobil mereka dikirimkan ke rumah.

Video itu akan menjadi kenang-kenangan bagi konsumen. Kamera akan merekam proses penyerahan kunci, merekam konsumen saat berada di dalam mobil atau sampai mobil meninggalkan diler.

Hal ini dirasa penting agar konsumen merasa ‘wow’ saat membeli mobil di diler. Faktor ‘wow’ ini perlu agar konsumen tetap setia dengan diler, dan suatu saat, kalau tetangga atau teman mereka membeli mobil, mereka akan menyarankan untuk membeli mobil di diler itu.




(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment