Wednesday, December 10, 2014

AHM Jadi Produsen Sepeda Motor Terbesar di Dunia

AHM Jadi Produsen Sepeda Motor Terbesar di DuniaKarawang - Pabrik ke-4 PT Astra Honda Motor (AHM) yang berada di Karawang memiliki kapasitas produksi 1,1 juta unit per tahunnya. Dengan demikian, total kapasitas produksi sepeda motor Honda di Indonesia saat ini menjadi 5,3 juta unit per tahun dan menjadikan AHM sebagai produsen sepeda motor Honda terbesar di dunia.

Presiden Direktur PT Astra International Tbk Prijono Sugiarto mengatakan, sebagai salah satu lini bisnis yang ada di Grup Astra, PT Astra Honda Motor (AHM) bersama rantai bisnisnya terus berkembang dari waktu ke waktu seiring dengan peningkatan kebutuhan masyarakat akan transportasi darat di negeri ini. Sejalan dengan itu kontribusi AHM dalam pertumbuhan ekonomi juga terus meningkat.

Menurutnya, hingga saat ini, kapasitas produksi AHM mencapai 4,2 juta unit per tahun yang disumbangkan oleh tiga pabrik perseroan, yaitu pabrik pertama di Sunter mempunyai kapasitas 1,1 juta unit, kemudian yang kedua di daerah Pegangsaan sebanyak 1 juta unit dan yang ketiga di Cikarang sebesar 2,1 juta unit.

Dengan hadirnya pabrik keempat di Karawang berkapasitas 1,1 juta unit ini, maka total kapasitas produksi keempat pabrik AHM tersebut menjadi 5,3 juta unit per tahun.

Tak hanya itu, untuk terus menjawab kebutuhan pasar sepeda motor, AHM pun kini telah memulai pengembangan pabrik barunya di Karawang dengan menambah kapasitas produksinya sebesar 500.000 unit, sehingga total kapasitas produksi AHM tahun depan akan menjadi 5,8 juta unit per tahun.

Fasilitas produksi ini akan memproduksi motor tipe sport dan mulai beroperasi pada semester kedua 2015. Perusahaan akan menanamkan investasi sebesar Rp 1,9 triliun untuk ekspansi pabrik ini.

"Kami juga sangat apresiasi bahwa pabrik kelima yang berlokasi berdekatan dengan pabrik keempat ini tengah dikerjakan dengan kapasitas 500.000 unit per tahun dan diharapkan selesai bulan Agustus 2015, sehingga total kapasitas pabrik AHM tahun 2015 nanti mencapai 5,8 juta unit," beber Prijono Sugiarto di Kawasan Industri Indotaisei Sektor II, Blok A Kota Bukit Indah, Kalihurip, Cikampek 41373, Karawang, Jawa Barat, Kamis (11/12/2014).


(ady/lth)

0 comments:

Post a Comment