Thursday, February 26, 2015

Soal Kenaikan Upah, Toyota Sulit Kabulkan Permintaan Karyawan

Soal Kenaikan Upah, Toyota Sulit Kabulkan Permintaan KaryawanTokyo - Toyota Motor Corporation menegaskan, sulit untuk memenuhi permintaan dari serikat pekerja untuk menaikkan gaji karyawan sebesar US$ 13.300 atau sekitar Rp 1,4 juta per bulan.

Pabrikan ini juga mengaku sulit untuk mengabulkan bonus setara dengan 6,8 bulan gaji seperti yang diminta karyawan.

Seperti dilansir Reuters, Jumat (27/2/2015), salah seorang staf di Departemen SDM, Toyota, menyatakan perusahaan sulit mengabulkan permintaan tersebut.

Kenaikan upah sebesar 13.300 yen itu terdiri dari 6.000 yen atau sekitar Rp 648.000 untuk kenaikan gaji pokok, dan 7.300 yen atau sekitar Rp 788.400 untuk tunjangan jabatan.

Sebelumnya seperti dilansir laman Bloomberg serikat pekerja Toyota meminta perusahaan untuk menaikkan gaji pokok mereka sebesar kurang dari 2 persen.

Menurut Ketua Serikat Pekerja, Mitsuyuki Tsuruoka, kenaikan upah pokok sebesar 1,7 persen itu untuk menyesuaikan dengan kenaikan harga-harga menyusul pernyataan dari Bank Sentral Jepang.


(arf/ddn)

0 comments:

Post a Comment