Wednesday, July 1, 2015

Touring Komunitas X-Trail ke Palembang

Touring Komunitas X-Trail ke PalembangJakarta - Pengguna mobil Nissan X-Trail yang tergabung dalam X-Trail Club Indonesia (XCI) kembali menggelar touring pada 30 Mei- 2 Juni 2015 lalu. Kali ini XCI touring ke Palembang dengan mengusung tema "XCI Goes To Palembang Together in Harmony".

Sekjen CXI Adink menjelaskan, dalam touring kali ini sedikitnya diikuti oleh 45 peserta yang berasal dari Jabodetabek, Jawa Barat, dan Jawa Tengah. Kegiatan touring XCI Goes To Palembang sudah direncanakan jauh hari untuk mengajak member berpetualang di bagian selatan pulau Sumatera, menikmati suasana kota dan melakukan bakti sosial di Palembang.

Perjalanan dimulai dari rest area tol Jakarta Tangerang pada untuk pembagian perlengkapan touring dan briefing, peserta kemudian bergerak menuju pelabuhan penyeberangan fery di Merak. Menyeberangi selat Sunda pada dinihari dimanfaatkan oleh peserta untuk beristirahat sebagai persiapan perjalanan panjang menuju Palembang.

Setelah makan pagi di Lampung, peserta touring kemudian melanjutkan perjalanan menuju Palembang melalui rute Lintas Timur Sumatera, dan tiba di kota Palembang. Kondisi jalan yang yang kurang bersahabat dan waktu tempuh yang panjang membuktikan keunggulan X-Trail sebagaiSUV yang nyaman dikendarai.

"Suspensi empuk, pengendalian mantap, touring panjang jadi tidak terasa capek," kesan Widhi peserta yang berasal dari Jawa Tengah.

Pada hari berikutnya, XCI melakukan bakti social dengan menyerahkan bantuan berupa semen dan keramik kepada SMPN 28 Palembang yang akan digunakan untuk perbaikan gedung sekolah tersebut. Bantuan tersebut merupakan hasil pengumpulan donasi dari anggota XCI yang diserahkan oleh Ketua Umum XCI Dwi Setiawahyudi, “Sudah menjadi tradisi bahwa XCI sebisa mungkin melakukan bakti sosial di tempat tujuan touring," tutur pria yang akrab disapa om Dwi.

Lepas tengah hari, acara dilanjutkan dengan melakukan wisata kuliner khas kota Palembang yaitu pempek dan pindang patin, berpetualang di museum Sultan Badaroedin, photo session di stadion sriwijaya dan mengunjungi jembatan Ampera yang menjadi landmark kota Palembang, Peserta touring sangat menikmati suasana kota Palembang dengan aneka kulinernya.


0 comments:

Post a Comment