Thursday, April 24, 2014

Toyota Ingin Gunakan Lebih Banyak Komponen Lokal Tiongkok

Toyota Ingin Gunakan Lebih Banyak Komponen Lokal TiongkokBeijing - Tiongkok telah menjadi pasar otomotif terbesar di dunia. Keberhasilan Tiongkok menarik banyak produsen mobil global, seperti Toyota. Pabrikan asal Jepang itu tampaknya semakin serius berada di Tiongkok.

Kabar terbaru jika Toyota menginginkan menggunakan komponen lokal Tiongkok lebih banyak setidaknya lebih dari 50 persen. Cara tersebut guna menekan biaya produksi mobil hybrid untuk model Corolla dan Levin di Tiongkok.

"Menurut saya jika komponen lokal 50 persen, kita tidak bisa menyebutnya 'lokal'," kata Wakil Presiden Toyota Motor Engineering & Manufacturing Shinichi Matsumoto di lansir reuters, Jumat (25/4/2014).

Dia menjelaskan untuk mengejar kata 'lokal', mobil Toyota harus menggunakan komponen lokal Tiongkok 100 persen.

"Pada akhirnya, tujuan kami adalah untuk melokalisasi 100 persen," jelas Matsumoto.

Matsumoto menambahkan dengan menggunakan komponen lokal lebih banyak maka bisa menekan biaya produksi. Jadi dia berharap sedikit menggunakan komponen yang diimport dan Jepang.

Saat ini Toyota telah merakit Prius dan Camry hybrid di Tiongkok dengan komponen dan sistem kit didatangkan dari Jepang. Jika ketergantungan komponen Jepang dikurangi maka mobil Toyota semakin kompetitif.

Toyota Corolla dan Levin bakal mulai diproduksi dan dipasarkan pada 2015 di Tiongkok. Jika tidak ada halangan penggunaan komponen Tiongkok dimulai dari kedua mobil tersebut.


0 comments:

Post a Comment