Monday, July 6, 2015

2 Jutaan Motor Diperkirakan Padati Jalur Mudik 2015

2 Jutaan Motor Diperkirakan Padati Jalur Mudik 2015Jakarta - Setiap tahunnya, banyak pemudik yang memilih menggunakan sepeda motor dengan alasan biaya mudik yang murah. Tahun 2015 ini, pemudik yang memilih mengendarai sepeda motor bakal meningkat.

Seperti yang disampaikan Kepala Seksi Pengembangan Keselamatan Dirjen Perhubungan Darat Jonter Sitohang, di ajang Diskusi Manajemen Keselamatan Mudik di Jakarta.

"Jumlah pemudik sepeda motor tahun ini diperkirakan meningkat menjadi 2.022.343 sepeda motor," ujar Jonter.

"Sepeda motor sebenarnya tidak diperuntukkan untuk berkendara dalam jarak jauh. Namun masyarakat masih menggunakan sepeda motor untuk perjalanan mudik karena alasan ekonomi dan masih kurang memadainya transportasi umum di kota tujuan," tambahnya.

Dirinya juga mengatakan untuk masa angkutan Lebaran 2015, jumlah penumpang angkutan umum diprediksi menjadi 20.002.724 penumpang. Sedangkan masyarakat yang menggunakan mobil pribadi diprediksi mencapai 1.686.369 mobil.

Ketua umum Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), Gunadi Shinduwinata, jelas paling mengkhawatirkan pengendara motor. Sehingga dirinya mengingatkan agar pengendara motor lebih berhati-hati di saat berkendara, dan kesadaran pengguna sepeda motor harus terus ditingkatkan.

"Peran kami selain mengedukasi, juga menggelar program mudik bareng. Anggota AISI menggelar program itu agar pemudik menjadi lebih aman dan selamat,” paparnya.

Produsen motor setiap tahun memang selalu menggelar mudik bareng naik bus untuk pengguna motor. Motor dikirim terlebih dulu ke kampung dengan truk, sedangkan pemilik motor dan keluarganya diangkut dengan bus beberapa hari kemudian.


(lth/ddn)

0 comments:

Post a Comment