Thursday, May 30, 2013

Berkat Mobil Termahal di Dunia, Ralph Lauren Dapat Penghargaan

Berkat Mobil Termahal di Dunia, Ralph Lauren Dapat Penghargaan Jakarta - Fashion designer terkenal, Ralph Lauren dikenal sebagai salah satu penggila mobil-mobil klasik. Ada banyak koleksi mobil klasik Ralph Lauren di garasi miliknya yang bagai sebuah museum. Dan salah satu koleksinya adalah mobil termahal di dunia ini yang baru saja memenangkan penghargaan.

Lauren mendapat menghargaan Coppa d’Oro di pameran mobil klasik paling bergengsi di dunia Concorso d’Eleganza lewah Bugatti 57SC Atlantic Coupe. Mobil ini sendiri merupakan satu dari 6 lusin lebih mobil klasik yang dia miliki.

Untuk harganya, mobil ini diperkirakan mencapai lebih dari US$ 40 juta dan merupakan salah satu mobil paling mahal di dunia. "Saya mendapatkan mobil pada tahun 1988 dan selalu menjadi favorit saya," kata Mr Lauren sebelum menerima penghargaan seperti detikOto kutip dari New York Times.

Jean Bugatti yang merupakan putra pendiri kerajaan Bugatti, Ettore Bugatti mendesain mobil ini berdasarkan mobil konsep yang diperlihatkan di Paris Motor Show 1935. Mobil itu diberi nama Aerolithe dan menggunakan bahan magnesium alloy bernama Elektron.

Bahan ini secara substansial tidaklah bisa dilas. Sehingga, Bugatti pun harus 'menjahit' bagian-bagian panel tubuh mobil ini dengan berbagai teknik. Ketika versi produksinya dibuat dari bahan aluminium, 'teknik menjahit' panel body pun tetap dipertahankan.

Saat ini diketahui hanya tersisa 4 unit Bugatti 57SC Atlantic Coupe di dunia dengan dua diantaranya dimiliki oleh kolektor, termasuk Lauren ini. Di tahun 2010, sebuah Bugatti 57SC Atlantic Coupe laku terlelang hingga US$ 40 juta.

Adapun perancang busana asal AS, Ralph Lauren memang dikenal sebagai pecinta mobil. Jika Anda melongok apa yang ada di dalam garasi mobilnya, Anda pasti terpesona.

Bayangkan saja, Ralph Lauren mengoleksi berbagai mobil-mobil yang termasuk langka di dunia. Karena di garasi Ralph Lauren yang mirip seperti museum dan terletak di Atlanta, AS ini berbeda dengan garasi mobil orang kebanyakan yang kotor dan banyak peralatan.

Garasi mobil milik Lauren ini sangat bersih, dengan nuansa warna putih berlantai gelap. Jadi memang seperti museum untuk koleksi mobil abadi.

Dan mobil-mobil yang berada di dalamnya bisa membuat Anda terperangah, misalnya mulai dari yang klasik-klasik seperti Bugatti coupe tahun 1938, Alfa Romeo Mille Miglia 1938 sampai ke mobil modern nan cepat seperti Bugatti Veyron, dan Lamborghini Murcielago SuperVeloce. Belum lagi mobil Ferrari Testa Rossa tahun 1958 dan berbagai mobil Ferrari dari keluaran tahun 1960-1990.

Garasi mobil Lauren memang khusus untuk penggila mobil. Lauren bahkan memiliki Mercedes SSK Count Trossi keluaran tahun 30-an yang hanya ada satu di dunia.


(syu/ddn)

0 comments:

Post a Comment