Thursday, May 16, 2013

Kapan Kita Dapat STNK Asli?

Kapan Kita Dapat STNK Asli? Jakarta - Ada satu pertanyaan yang muncul dari pengguna kendaraan yang mendapatkan STNK sementara, kapan kita mendapatkan STNK yang asli?

"Terus kita kapan bisa mendapatkan STNK yang sebenarnya? Kenapa di Indonesia ini selalu ketidakpastian yang selalu dilaksanakan? Apa sah ini?" tanya Otolovers Inta Mario.

Menjawab keresahan Inta ini, pengguna kendaraan yang mendapatkan STNK sementara sebenarnya tidak usah khawatir ditilang saat diminta menunjukkan STNK kendaraan.

Soalnya meski sementara, surat tersebut sangat sah. "Tidak usah khawatir di jalan, sementara itu sah," ujar petugas dari Pusat Informasi Samsat Tangerang, Isa kepada detikOto.

Dia menambahkan, untuk pelayanan ke masyarakat pihak Kepolisian Lalu Lintas segera menghubungi pemilik kendaraan bermotor begitu STNK resmi siap.

Karena itu, pemilik kendaraan diharapkan meninggalkan nomor telepon yang dapat dihubungi.

"Pemohon cukup menyerahkan nomor telepon. Nanti kita hubungi kalau STNK-nya sudah siap," ujarnya.

Otolovers ada yang mendapatkan STNK sementara seperti ini? Apa komentar Anda? Bagi pengalaman Anda ke redaksi@detikoto.com

(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment