Monday, October 5, 2015

Kustomfest Jadi Perkenalan Baru Pelumas Motul

Kustomfest Jadi Perkenalan Baru Pelumas MotulYogyakarta - Siapa yang tidak mengenal pelumas yang kerap dipakai di ajang balap, Motul? Yup, mungkin sebagian pecinta otomotif sudah cukup kenal. Tetapi di event Kustomfest, produsen asal Prancis ini mencoba kenalan lagi dengan pasar Indonesia.

"Kami hadir di Indonesia sudah 20 tahun lebih. Memang masih dalam bentuk distributor bukan prinsipal resmi di Indonesia. Karena kita punya prinsipal di Singapura yang disapa Hitech Lubricane," ujar Marketing Executive for Indonesia, Michael Husen di event Kustomfest.

"Prinsipal kami di Singapura untuk mengurusi wilayah Asia Pasifik. Dan kita kini sedang mencari cara-cara baru untuk lebih memperkenalkan pelumas Motul. Salah satunya ikut hadir di Kustomfest 2015," tambahnya.

Perkenalan baru Motul di Indonesia dilakukan, agar pengguna kendaraan di Indonesia mengerti. Bahwa Motul tidak hanya handal di dunia balap, akan tetapi Motul juga tangguh jika digunakan di kendaraan pribadi.

"Selama ini kini lebih identik ke dunia balap. Tapi banyak yang tidak mengetahui bahwa kami memiliki teknologi terbaik, yang juga bisa bermanfaat untuk digunakan dikendaraan sehari-hari," ujarnya.

"Seperti kita menjadi yang pertama mengeluarkan pelumas yang bisa dipakai saat cuaca panas dan dingin pada 1953. Kita juga menjadu pelumas pertama di 1966 yang mengeluarkan semi sintetis. Selanjutnya pada 1971 kita menjadi yang pertama mengeluarkan pelumas full sintetis dan teknologi Ester. Dan 2012 kita pertama mengeluarkan pelumas Ester Core," katanya.’


(lth/ddn)

0 comments:

Post a Comment