Thursday, June 25, 2015

Nih, Tampilan Chevy Bolt Listrik Terbaru

Nih, Tampilan Chevy Bolt Listrik TerbaruDetroit - Chevrolet tidak bisa berkutik saat tampilan terbaru mobil listrik mereka Bolt tampil di jalanan. Diprediksi mobil ini pun siap dipasarkan 2017 besok.

Tertangkap kamera, tampilan Bolt tidak terlalu berbeda dengan Bolt konsep eponymous yang telah diperkenalkan di Detroit Motor Show. Seperti dilansir leftlanenews, Kamis (25/6/2015).

Dikatakan tampilan Bolt kali ini terlihat lebih realistis, bersama tampilan tuas pintu terbaru dan pelek yang lebih kecil. Tapi secara keseluruhan tampilan tidak berbeda dari model konsep yang telah diperkenalkan.

Tidak sampai disitu, tampilan lampu dan gril yang disajikan dikatakan terinspirasi dari Volt dengan mata hiu-nya. Begitu juga dengan tampilan belakang yang juga ikut terinspirasi dari predator laut tersebut, seperti pada lampu belakang yang terhubung dengan light bar.

Meski demikian, tampilan baru Bolt ini tidak akan keluar dari pakem yang memposisikan dirinya sebagai mobil urban atau sebagai city car.

Namun yang berbeda ialah Bolt terbaru ini akan mengusung sistem listrik baru yang bisa memaksimalkan saat berkendara. Selain itu sistem listrik ini juga membuat mobil mungil ini mampu berlari hingga 200 mil.