Thursday, June 25, 2015

Yamaha MT-07 Versi Turing Mulai Dites di Milan

Yamaha MT-07 Versi Turing Mulai Dites di MilanMilan - Yamaha Motor berencana segera meluncurkan motor gede MT-07 edisi tracer atau versi turing dalam waktu tak lama lagi. Serangkaian tes pun dilakukan, salah satunya di jalanan Milan, Italia.

Seperti dilaporkan Visordown, Kamis (25/6/2015), edisi tracer adalah Yamaha MT-07 yang diubah menjadi motor turing. Sehingga, serangkaian ubahan pun dilakukan untuk disesuaikan dengan peruntukan motor tersebut.

Beberapa ubahan itu antara lain penggunaan half fairing di tubuh motor itu serta tameng angin di atas batok kepala motor yang ketinggiannya bisa diatur. Selain itu, motor juga dilengkapi dengan panniers yakni rak dengan plat untuk menempatkan top box.

Sebagai motor turing, setang motor itu diposikan lebih tinggi dan dibuat lebih kebar. Sementara double seat yang selama ini digunakan oleh MT-07 versi reguler, kini diganti single seat. Ubahan ini dimaksudkan untuk menunjang kenyamanan posisi berkendara pengguna motor.

Melengkapi upaya itu, Yamaha juga membuat pillion peg lebih rendah, sehingga kaki pengendara lebih leluasa dan santai saat mengendarai motor.

Kabarnya, motor bermesin 689 cc parallel twin itu diluncurkan pada pertengahan Juli mendatang.


(arf/lth)

0 comments:

Post a Comment